IbuQ,,InspirasiQ
"Kasih ibu kepada beta tak terhingga sepanjang masa hanya memberi tak harap kembali bagai sang surya menyinari dunia"...
Penggalan syair diatas mengartikan bahwa pengorbanan seorang ibu sangatlah besar. Seorang ibu adalah sesosok yang yang sangat berarti bagi hidupku. Beliau adalah pejuang bagi kita semua. Beliau telah mempertaruhkan nyawanya hanya untuk melahirkan kita di dunia. Beliau yang mengandung kita selama 9 bulan di dalam rahimnya dan merawat kita hingga saat ini.
Ibu...Seorang yang selalu ada di setiap aku butuh. Yang sangat mengerti apa yang aku inginkan. Yang selalu mengorbankan apapun hanya untuk memenuhi keinginanku. Yang selalu sabar menghadapi sifatku yang kadang - kadang menyakiti hatinya. Sifatku dengan sifat ibuku hampir sama. Akan tetapi kadang - kadang juga pendapat kita berlawanan.
Waktu kecil aku sangat bandel dan sering marah sama ibuku. Mungkin dikarenakan aku masih mempunyai sifat kekanak - kanakkan. Kalau keinginanku tidak ditututi, pasti aku selalu marah dan ngambek. Contohnya, pada saat aku dan ibuku jalan - jalan ke mall bareng, kalau aku minta sesuatu lalu tidak dituruti, pasti aku ngambek dan sampeai rumah langsung nangis. Yaa,, itu masa kecilku dulu. Kalau sekarang aku sudah mengerti mengapa ibuku tidak menuruti keinginanku itu. Mungkin karena sesuatu yang aku minta itu tidak penting atau menurutnya sesuatu itu jelek atau mungkin juga beliau lagi ngirit uang.Terakhir aku marah besar sama ibuku pada waktu itu ibuku pergi dan aku ditinggal dirumah sendiri. Aku marah - marah dan aku minta ibuku cepat pulang. Tapi ibuku malah menginap dan aku tidur dirumah sendirian. Tapi semarah apapun aku kepada ibuku aku tetap sayang kepadanya.
Aku tau sifat ibuku saat beliau marah. Beliau kalau marah dengan 1 orang pasti semua orang terkena imbasnya. Maka saat ibuku lagi marah atau kebingungan menyelesaikan suatu tugas, aku pasti diam dan tidak mangajak ibuku berbicara.
Aku adalah anak terakhir jadi aku sangat manja dengan orang tuaku terutama ibuku. Saat ini aku tinggal dikost. Jadi aku jauh dengan ibuku dan seminggu sekali bertemu dengan ibuku. Seringkali aku merasakan kangen dengan ibuku. Apalagi saat ibuku tidur sendiri dirumah. Pasti aku selalu teringat dengan beliau. Aku tidak bisa membayangkan kalau aku hidup tanpa seorang ibu disampingku.
Ibu adalah SEGALANYA bagiku. Orang yang paling aku cintai dan aku sayangi di dunia ini adalah "IBU". Kalau aku akan membeli sesuatu barang pasti aku selalu minta pendapat ibuku. Bukan hanya itu, kalau aku akan menentukan keputusan yang penting bagi hidupku, aku pasti selalu minta saran dan pendapatnya. Karena menurutku pilihannya adalah yang terbaik bagiku. Aku tidak pernah menyesal menerima semua pemberiannya. Dan kalau aku akan melewati ujian atau mau kemana lah aku pasti selalu minta restu kepada ibuku.
Kini akan tiba saatnya Hari Ibu...
Aku mengucapkan "SELAMAT HARI IBU" untuk para ibu semuanya. Untuk ibuku, maafkan semua kesalahan yang pernah aku lakukan. Begitu besar pengorbananmu. Terima kasih atas semua jasa dan pengorbananmu. Maafkan aku jika belum bisa mambahagiakan dirimu. Semua jasa dan pengorbananmu tak akan pernah aku lupakan selama hidupku. Semoga engkau selalu sehat selalu dan diberi banyak rejeki oleh Allah SWT. Amiiien...
I LOVE U MOM...
20 Oktober 2019 pukul 23.52
nice post
15 Juni 2020 pukul 20.31
Artikel yang indah
Kunjungi ittelkom-sby.ac.id